Tempat Wisata Jawa Barat Yang Menarik

Pantai Di Jawa Barat – Indonesia merupakan Negara kepulauan sehingga tidak heran jika daerahnya memiliki pesona pantai yang sangat indah. Jika Bali merupakan tempat yang terkenal dengan wisata baharinya, Jawa Barat merupakan salah satu provinsi di pulau Jawa yang juga tidak kalah memiliki wisata pantai yang wajib anda kunjungi. Disini jajaran pantai yang ada akan membuat anda tidak berhenti berdecak kagum menikmati pesonanya.
Wisata di Jawa Barat memang terkenal dengan keberagamannya seperti wisata alam, wisata belanja, wisata kuliner, dan juga wisata pantainya yang harus anda kunjungi. Anda bisa mengajak keluarga atau teman-teman anda untuk mengunjungi pantai-pantai yang ada di Jawa Barat. Tetapi jangan kaget karena pada saat musim liburan pantai ini akan ramai oleh pengunjung karena keindahannya yang membuat populer dikalangan wisatawan. Nah, sekarang mari simak apa saja pantai di Jawa Barat yang terpopuler dan ramai dikunjungi para wisatawan lokal maupun manca negara.

Pantai Di Jawa Barat Yang Terpopuler


1. Pantai Pangandaran

Pantai Pangandaran - Pantai Di Jawa Barat
Pantai Pangandaran – Pantai Di Jawa Barat
Siapa yang tidak kenal dengan pesona keindahan pantai Pangandaran ini? Terletak di sebelah tenggara Jawa Barat tepatnya di kabupaten Pangandaran, pantai ini menawarkan pesona matahari terbit dan terbenam yang sangat indah. Jenis pantai yang ada disini adalah pantai yang landai dengan air laut yang jernih. Pantainya juga aman digunakan untuk bermain aneka olahraga air karena air surut pada waktu yang cukup lama hingga pasang.

2. Pantai Sayangheulang

Pantai Sayangheulang - Pantai Di Jawa Barat
Pantai Sayangheulang – Pantai Di Jawa Barat
Pantai indah ini terletak di kabupaten Garut yang memiliki garis pantai sejauh 2 km dengan lebar 50 meter. Pantai ini juga ramai dikunjungi oleh wisatawan karena keindahannya. Deburan ombak di pantai Sayangheulang tidak terlalu besar dan memiliki hamparan pasir putih kecoklatan yang bersih. Anda dapat berjalan-jalan menyusuri keindahan pantai sambil menunggu matahari terbenam disini.

3. Pantai Tirtamaya

Pantai Tirtamaya - Pantai Di Jawa Barat
Pantai Tirtamaya – Pantai Di Jawa Barat
Pantai Tirtamaya terletak di kabupaten Indramayu yang bisa anda jadikan spot untuk menikmati matahari terbenam. Pantai ini menjadi favorit bagi para wisatawan untuk berenang, ataupun sekedar duduk-duduk disekitaran pantainya. Jika anda melewati daerah Indramayu tidak ada salahnya untuk mampir sebentar di jalur pantai utara ini untuk menikmati semilir angin pantainya.

4. Pantai Santolo

Pantai Santolo - Pantai Di Jawa Barat
Pantai Santolo – Pantai Di Jawa Barat
Pantai Santolo merupakan pantai berpasir putih yang ada di wilayah kabupaten Garut. Pada pantai ini terdapat keunikan dimana air laut muara Cilautteureum tidak bergerak kearah laut namun kembali ke muara. Fenomena yang satu ini hanya ada di dua tempat di dunia yaitu Pantai Santolo dan pantai yang ada di Perancis. Pantai ini akan dipadati oleh wisatawan pada musim liburan.

5. Pantai Pelabuhan Ratu

Pantai Pelabuhan Ratu - Pantai Di Jawa Barat
Pantai Pelabuhan Ratu – Pantai Di Jawa Barat
Pantai yang terkenal dengan tebing karang yang terjal serta ombak lautnya yang besar ini ramai menjadi favorit para wisatawan. Bahkan wisatawan mancanegara pun banyak yang berkunjung ke pantai ini. Panorama yang begitu indah dari pantai yang berbatasan langsung dengan Samudera Hindia ini terletak di kabupaten Sukabumi. Dikawasan pantai ini juga terkenal dengan cerita mistis mengenai legenda Nyi Roro Kidul yang merupakan penguasa Laut Selatan.

6. Pantai Pondok Bali

Pantai Pondok Bali - Pantai Di Jawa Barat
Pantai Pondok Bali – Pantai Di Jawa Barat
Pantai indah ini terletak di kabupaten Subang yang terbentang luas di pesisir laut utara. Pantai ini memiliki ombak yang aman sehingga wisatawan dapat memanfaatkannya untuk melakukan aneka olahraga air. Fasilitas yang ada di sini juga cukup lengkap.

Itulah ulasan mengenai sederet pantai di Jawa Barat yang menjadi favorit para wisatawan. Apakah anda tertarik untuk mengunjunginya? Semoga ulasan diatas dapat memberi tambahan wawasan sebelum Anda mengunjungi pantai-pantai yang ada di Jawa Barat ini. Selamat berlibur. Be Happy !!

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

1 Response to "Tempat Wisata Jawa Barat Yang Menarik"

Unknown said...

terimaksih infonya, dan jangan lupa kunjungi web kami http://bit.ly/2MDy4mT